Smartphone Tizen Pertama Samsung

 

Smartphone Samsung Z Tizen


Samsung Z adalah smartphone pertama yang menggunakan sistem operasi Tizen OS secara resmi telah diperkenalkan. Sebelumnya, Samsung sempat beberapa kali menunda rilis smartphone dengan sistem operasi Tizen besutannya. Lalu apa saja yang ditawarkan oleh Samsung Z.

Samsung Z hadir dengan desain kotak yang sama sekali berbeda dengan kebanyakan ponsel buatan Samsung. Sekilas memang Samsung Z ini mirip seperti Sony Xperia dengan sudut yang tegas. Casing belakang Samsung Z ini dilapisi oleh kulit sintetis atau yang sering disebut dengan faux-leather.


Samsung menyematkan fitur sensor pemindai sidik jari yang terintagrasi dengan tombol home di bawah layar. Pabrikan asal Korea Selatan ini juga menghadirkan dua tombol kapasitif di samping kanan dan kiri dari tombol home. Samsung Z menggunakan Tizen OS 2.2.1 yang menjanjikan kinerja cepat, multitasking yang gegas, dan pengalaman browsing yang lebih kaya.

Smartphone Samsung Z ini dibekali dengan layar sentuh berukuran 4,9 inci dengan resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel. Spesifikasi layar Samsung Z ini memang agak tertinggal jika dibandingkan dengan smartphone kelas atas lainnya yang telah menggunakan layar full HD.

Sektor dapur pacu, Samsung Z ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 800 yang mengusung prosesor Krait 400 quad-core berkecepatan 2,3GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 2GB dan didukung oleh pengolah grafis mumpuni dari Adreno 330.

Samsung Z dibekali dengan memori internal sebesar 16GB yang didiukung slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Konektivitas Samsung Z ini juga cukup lengkap dengan dukungan WiFi, Bluetooth, NFC, GPS/Glonass, IR sensor, dan port microUSB.


Berkali-kali tertunda, kemunculan smartphone pertama berbasis sistem operasi Tizen besutan Samsung dikabarkan bakal meluncur awal tahun 2015 mendatang, tepatnya pada bulan Januari di India.

Smartphone Tizen perdana yang bernama Samsung Z1 itu disebutkan bakal dibanderol dengan harga tak lebih dari 90 dollar AS atau sekitar Rp 1,1 juta. Nantinya konsumen di India akan bisa membeli ponsel ini secara online maupun lewat jaringan toko ritel milik Samsung.

Jeroan Samsung Z1 disinyalir mencakup layar 4 inci dengan resolusi 800x480, dukungan dual-SIM, prosesor dual-core Spreadtrum, RAM 512 MB, kamera utama 3,2 megapixel dan kamera depan VGA, serta koneksi 3G dan Wi-Fi.

Selain India, Samsung kabarnya juga berniat merilis smartphone Tizen di Tiongkok pada Februari dan Korea Selatan pada pertengahan 2015.



Smartphone Tizen Pertama Samsung Smartphone Tizen Pertama Samsung Reviewed by Unknown on 17.15 Rating: 5
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.